Jakarta,IntiJayaNews.com – Tim Paduan Suara Presbiter GPIB Bukit Moria masuk lima besar di ajang Presbiter Choir Competition atau Pesta Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) yang berlangsung di GPIB Menara Kasih Bekasi, Sabtu (11/10/2025).
Event yang digelar untuk pertama kalinya ini, sekaligus memperingati HUT ke-77 GPIB Menara Kasih Jati Asih Bekasi.
“Luar biasa, ini pertama kali Presbiter GPIB Bukit Moria Tebet Jaksel mengikuti ajang kompetisi, yang paling unik kita membiayai ini secara mandiri. Ini adalah cikal bakal yang baik.Agar kedepannya bukan hanya 25 orang tapi semua Presbiter GPIB Bukit Moria dapat berpartisipasi pada event-event seperti ini,” ujar Pnt.Maya Noegroho Sondakh yang juga menjabat sekertaris Tim Paduan Suara Presbiter GPIB Bukit Moria.
Sementara Pnt. Femmy Emor sebagai ketua tim menyatakan totalitas untuk pelayanan.”Tenaga dan suara untuk pelayanan Tuhan,” jelasnya.
Peserta Presbiter Choir Competition::

Rekaman Lensa (Foto:Steven Siswanto):

Pnt. Femmy Emor dan Pnt Maya Noegroho Sondakh

Ketua Majelis Jemaat (KMJ) GPIB Bukit Moria Tebet Jaksel Pendeta Meinita Wungo Damping hadir memberi semangat Presbiter yang mengikuti kompetisi






