Pemilihan LMK di RW 02 Kel. Jembatan Lima Tertib dan Lancar
JAKARTA,IJN.CO.ID – Lembaga Masyarakat Kota (LMK) adalah mitra kerja Lurah bukan mitra kerja RW (Rukun Warga), karena itu hendaknya LMK yang terpilih untuk tahun 2017 sampai 2020 ini agar berperan aktif dengan lurah. Selain itu LMK juga harus berpean aktif terhadap masyarakat sehingga masalah yang terjadi dimasyarakat bisa cepat ditangani.
Hal itu dikatakan Ketua RW 02 Kelurahan Jembatan Lima Kecamatan Tambora Jakarta Barat, Awai.
Dalam kesempatan itu Awai selalu mengingatkan pada ketua RW yang terpilih bahwa mitra kerja LMK adalah Lurah bukan Ketua RW, namun dia tetap menampung aspirasi masyarakat yang disampaikannya melalui Ketua LMK “Saya tetap menampung aspirasi yang disampaikan masyarakat yabg disampaikan melalui LMK”, ujar Awai saat pemilihan Ketua LMK RW 02 yang berlangsung Jumat malam (11/8)..
Pemilihan LMK RW 02 Kelurahan Jembatan Lima Kecamatan Tambora berlangsung tertib, meriah dan lancar, warga yang memilih calon LMK yang hanya dua orang itu nampak puas. Kedua LMK itu masing masing bernama Tata dan Boy, saat pemilihan berlangsung kedua nama tersebut seperti balapan terkadang nama Boy diatas dan terkadang nama Tata diatas.
Saat nama kedua calon itu berada diatas warga nampak gembira dan sebaliknya nama yang satunya juga berada diatas warga tetap tenang dan hanya terdengar suara tawa gembira dari warga pendukungnya. “Saya cukup puas meski jagoan kami kalah dengan angka tipis”, ujar Firdaus.
Usai pemilihan Ketua LMK 02 Kelurahan Jembatan Lima, warga langsung berpelukan dan bersalaman dengan semua warga yang ada disitu sebagai wujud kegembiraan dan meninggalkan tempat pemilihan dengan tertib dan lancar. (Johan)