Murjaya Terpilih sebagai Ketua LMK Kedoya Selatan
JAKARTA,IJN.CO.ID – H. Murjaya M.Pd yang dikenal sebagai warga yang ramah dan santun, baru baru ini terpilih sebagai Ketua LMK (Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kelurahan Kedoya Selatan Kecamatan Kebon Jeruk Jakarta Barat secara aklamasi. Pemilihan ini berlangsung lancar dan aman serta terkendali karena ia terpilih sebagai calon tunggal.
Dengan terpilihnya H Murjaya sebagai Ketua LMK RW 03 Kelurahan Kedoya Selatan Kecamatan Kebon Jeruk ini. Ketua RW 03 Kelurahan Kedoya Selatan, Ahmad Sanusi alias Uci berharap H. Murjaya dapat membantu dan menjembatani pekerjaan lurah Kedoya Selatan yang diperoleh dari warga RW 03 Kedoya Selatan.
Selain itu, diharapkan Murjaya mampu menampung aspirasi warga dilingkungan RW 03 dan sekaligus menata wilayah RW 03 Kelurahan Kedoya Selatan sebagai wilayah yang nyaman, indah, bersih dan menjadi panutan warga lainnya, ujar Sanusi.
Pemilihan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) Kedoya Selatan ini berlangsung lancar, aman dan tepat waktu. Diharapkan Ketua LMK lingkungan RW 03 ini mampu menjembatani dan mengayoni keinginan warga agar lingkungan menjadi tertib, aman, lancar serta terkendali.
Bahkan Lembaga Masyarakat Kelurahan (LMK) wilayah Kelurahan Kedoya Selatan Kecamatan Kebon Jeruk ini diharapkan menjadi contoh wilayah lain. Sekaligus menjadi partner kerja Lurah dan penyambung lidah warga RW 03 Kelurahan Kedoya Selatan. (Johan)