Jelang Sertijab, Pangarmabar Olahraga Bersama Prajurit Koarmabar
JAKARTA, IJN.CO.ID – Menjelang serah terima jabatan Panglima Komando Armada RI Kawasan Barat yang direncanakan akan dilaksanakan pada Kamis mendatang (15/3), Laksamana Muda TNI Aan Kurnia, S.Sos., menggelar olahraga bersama dengan seluruh prajurit dan PNS jajaran Koarmabar, di Lapangan Arafuru Mako Koarmabar, Jakarta Pusat, Selasa (13/3).
Pelaksanaan olahraga bersama prajurit Koarmabar ini diawali dengan Senam Aerobik Gemu Famire dan Tobelo sebagai penyegaran bagi seluruh prajurit dan PNS Koarmabar dan dilanjutkan dengan jalan santai mengelilingi Mako Koarmabar. Seluruh peserta olahraga bersama sangat bersemangat dan antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Seusai jalan santai, Pangarmabar Laksda TNI Aan Kurnia, S.Sos., didampingi Ny. Aan Kurnia yang juga selaku Ketua Daerah Jalasenastri Armada Barat menyampaikan ucapan terimakasih atas kerjasama dan dukungan penuh seluruh personel Koarmabar selama menjabat sebagai Pangarmabar dalam kurun waktu satu tahun tujuh bulan. Selanjutnya, kegiatan olahraga bersama itu dimeriahkan dengan acara panggung hiburan dan pembagian doorprize.
Hadir pada acara tersebut Kasarmabar Laksamana Pertama TNI Heru Kusmanto, S.E.,M.M., Danguspurlabar, Danguskamlabar, Para Danlantamal Jajaran Koarmabar, Para Asisten Pangarmabar, Para Danlanal Jajaran Koarmabar, Para Kasatker Koarmabar, Ketua Daerah Jalasenastri Armada Barat Ny. Aan Kurnia, Wakil Ketua Jalasenastri Armada Barat Ny. Heru Kusmanto dan para Ketua Korcab di jajaran Daerah Jalasenastri Armada Barat serta para Pengurus Daerah Jalasenastri Armada Barat.(DispenArmabar/fidel)