Published On: Sab, Sep 12th, 2015

Industri Ayam Arab Mulai Dilirik

Share This
Tags
(foto:Ist)

(foto:Ist)

Pangkalpinang,IJN.CO.ID – Kepala Balai Benih Pertanian Pelempang, Pairus mengatakan bahwa ayam arab memiliiki sejumlah keeunggulan. Karena lebih produktif dan mudah perawatannya.

Saat ini, Balai Benih Pertanian Pelempang Provinsi Kepulauan Bangka-Belitung (Babel) mulai mengembangkan 1.050 ayam arab, bantuan dari Kementerian Pertanian (Kementan).

Diharapkan, industri ayam arab bisa berkembang pesat. Sehingga bisa memenuhi kebutuhan di Provinsi Babel. “Mudah-mudahan tahun depan ayam arab ini sudah berproduksi dan disalurkan kepada masyarakat,” kata Pairus di Pangkalpinang,pekan lalu.

Dijelaskan, ayam arab mampu memproduksi telur sampai 250 butir per ekor ayam dalam setahun. Ayam ini juga memiliki perawakan yang lebih tinggi, sehingga volume daging lebih banyak di banding ayam biasa. Selain itu, perawatan ayam arab lebih mudah dan sederhana. “Ayam ini banyak keunggulan, sehingga dapat meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat,” ujar Pairus seperti dikutip dari laman inilah.com.(*/ijn)