4 Bocah Tewas, Kebakaran Rumah di Tebet Diduga Korsleting Listrik

Kebakaran rumah kontrakan di Tebet (Foto: ANTARA FOTO/ASPRILLA DWI ADHA)

Jakarta,IntiJayaNews.com – Empat bocah tewas akibat kebakaran rumah kontrakan di Jalan Kutilang, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan, Sabtu (19/7/2025) pagi, diduga disebabkan korsleting listrik.

Laporan kebakaran ini diterima petugas pemadam kebakaran sekitar pukul 06.21 WIB. Akses jalan menuju tempat kejadian perkara (TKP) yang sempit jadi kesulitan tersendiri bagi petugas.

“Dugan sementara ada fenomena kelistrikan ya, dugaan sementara,” ujar Perwira Piket Suku Dinas Pemadam Kebakaran (Sudin Damkar) Jakarta Selatan, Sarono, di lokasi.

Adapun empat korban tewas dalam peristiwa ini berinisial L (13), K (3), A (7) dan A (4).

Sarono menuturkan, saat ini seluruh jenazah keempat korban telah dilarikan ke Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur.”Dibawa ke RS Polri,” ujar Perwira Piket Sudin Damkar Jakarta Selatan, Sarono

Selain korban tewas, terdapat empat orang yang terluka dalam insiden kebakaran ini.Dua merupakan ibu rumah tangga, dan dua lainnya masih anak-anak.

Sebelumnya diberitakan, kebakaran melanda sebuah rumah kontrakan di Jalan Kutilang, Bukit Duri, Tebet, Sabtu (19/7/2025) pagi.

Berdasarkan laporan, api pertama kali muncul sekitar pukul 06.21 WIB. Empat anak tewas dalam insiden kebakaran ini.

Dalam penanganannya, sebanyak 20 unit mobil pemadam kebakaran dan 76 personel dikerahkan dalam peristiwa ini.Api baru padam sekitar pukul 07.00 WIB.( Sumber: kompas.com/Okezone)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *